Hitung HPL dengan Kalkulator Kehamilan di Sehatq.com

HPL USG

Setiap wanita hamil selalu merasa penasaran ingin mengetahui tanggal kelahirannya. Ia merindukan sang buah hati lahir ke dunia, ingin segera menimang dan memeluknya dengan hangat. Menentukan HPL atau hari perkiraan lahir bisa menggunakan kalkulator kehamilan atau juga melakukan USG. Diantaranya keduanya tersebut, mana yang paling akurat?

HPL dengan kalkulator kehamilan

Menentukan hari perkiraan lahir dengan kalkulator kehamilan bisa dilakukan jika bunda memiliki siklus haid yang teratur dan selalu melakukan pencatatan dengan detail tanggalnya. Namun cara ini seringkali tidak akurat karena dua alasan. Yaitu, Bunda memiliki siklus menstruasi yang cenderung bervariasi panjangnya, dimana ini akan mempengaruhi tanggal ovulasi yang berubah-ubah. Dan yang kedua adalah bunda tidak selalu mengingat tanggal menstruasi terakhirnya karena tidak dicatat.

kalkulator kehamilan sehatQ
kalkulator kehamilan sehatQ

Nah bagi bunda yang ingin mencoba menghitung HPL kini dapat melakukannya karena sudah ada kalkulator kehamilan secara online. sehatq.com, situs yang menyajikan informasi kredibel dibidang kesehatan ini menampilkan kalkulator kehamilan yang bisa digunakan dengan mudah. Cukup masukan Hari pertama haid terakhir pada kolom yang disediakan, lalu kolom sebelahnya di isi dengan rata-rata siklus haid. Klik “hitung” maka dengan cepat kita akan melihat hasilnya.

HPL dari cek USG

Sementara itu USG dikatakan memberikan informasi HPL yang akurat jika dilakukan pada trimester pertama, sementara jika dilakukan pada trimester kedua atau ketiga akan menunjukan hasil yang kurang akurat. Pada trimester ini USG lebih berfungsi untuk melakukan evaluasi kesehatan dan perkembangan si kecil dari waktu ke waktu daripada menentukan HPL.

Jangan Khawatir jika HPL tidak tepat

Hari perkiraan lahir tidak selalu tepat, bisa saja maju atau mundur dari tanggal yang telah ditetapkan. Kenapa demikian? Ini tergantung kepada kondisi kehamilan, posisi janin, salah memprediksi HPHT, dan perubahan serviks serta rahim. Jika HPL berubah, bunda tidak perlu khawatir, karena pada umumnya tidak ada jaminan bahwa bayi pasti akan lahir pada hari itu. Faktanya, hanya 6% wanita yang melahirkan tepat pada waktunya, dan sekitar 70% wanita akan melahirkan bayi mereka dalam waktu 10 hari dari tanggal kelahiran mereka.

Lakukan konsultasi dengan dokter kandungan atau bidan lebih sering ketika memasuki minggu-minggu terakhir menuju persalinan. Bahkan WHO merekomendasikan 5 kali pemeriksaan jika kehamilan telah memasuki trimester ketiga yakni pada minggu ke 30, 34, 36, 38, dan 40 minggu. Ini agar kehamilan dapat terpantau dengan baik, sehingga dokter dapat mengetahui kondisi kehamilan dengan lebih akurat.